download
TWC Hero Slider
TWC Hero Slider
Selayang Pandang

Selayang Pandang

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko merupakan Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang pengelolaan destinasi wisata diantaranya Candi Borobudur, Candi Prambanan dan Keraton Ratu Boko. Berdiri sejak tahun 1980, PT TWC bertekad untuk menjadi perusahaan pengelola cagar budaya di Indonesia melalui empat pilar bisnis perusahaan yaitu Heritage Park, Cultural Park, Amenities dan Attraction. PT TWC selalu berkembang dan berinovasi untuk memberikan service excellent kepada seluruh stakeholders dalam setiap produk dan jasa layanan.

Selamat Datang di
PT Taman Wisata Candi

“Proses transformasi akan memberi ruang lebar untuk mengasah kreativitas yang bertanggung jawab kepada seluruh Insan TWC. Kreativitas dalam mewujudkan inovasi yang bertanggung jawab secara kolaboratif akan menghantarkan TWC menghadapi persaingan global.

Kami PERCAYA, semangat kami saat ini adalah untuk menghadirkan cerita dan pengalaman kepada sebanyak-banyaknya orang.”

Febrina Intan
Direktur Utama TWC
Selengkapnya
Febrina Intan

Pilar Bisnis TWC

HERITAGE PARK
CULTURAL PARK
AMENITY
ATTRACTION
BHIVA
BALKONDES

Program TJSL

Sustainable Development Goals (SDGs)

Sustainable Development Goals (SDGs)

Mewujudkan Sustainable Development Goals (SDGs) / Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) dalam 4 pilar yaitu Pilar Sosial, Pilar Ekonomi, Pilar Lingkungan serta Pilar Hukum dan Tata Kelola.
Creating Shared Value (CSV)

Creating Shared Value (CSV)

TWC berupaya penuh untuk turut berperan aktif dalam perkembangan kesejahteraan sosial di lingkungan sekitar perusahaan melalui program-program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan.
Lainnya
TJSL Banner

Berita

Peringatan Hari Warisan Dunia di Prambanan Temple Compounds

Puluhan orang berpartisipasi dalam perayaan Hari Warisan Dunia atau International Day of Monuments and Sites di Warisan Budaya Dunia Prambanan Temple Compounds, Kamis (18/4/2024). Perayaan ini untuk meningkatkan kesadaran akan peninggalan warisan budaya agar terus lestari dan menjadi inspirasi bagi generasi penerus negeri. Acara ini diinisiasi oleh Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah X serta berkolaborasi dengan […]

Destinasi Taman Wisata Candi dan Taman Mini Indonesia Indah Jadi Magnet Kunjungan Wisatawan selama Masa Libur Lebaran 2024

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management (IDM) mencatat jumlah kunjungan 243.821 wisatawan yang berkunjung ke destinasi Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, Keraton Ratu Boko, Teater Pentas Ramayana dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) selama masa ramai libur Lebaran 2024 dari tanggal 8 sampai 15 April 2024.  Destinasi Taman […]

Eksplorasi Budaya Jawa dan Kuliner di Pasar Medang Candi Prambanan

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau Injourney Destination Management (IDM) siap menyambut wisatawan untuk menghabiskan masa libur Lebaran 2024 di destinasi yang dikelola, yaitu Candi Borobudur, Candi Prambanan, Keraton Ratu Boko dan Taman Mini Indonesia Indah. Pada momen #LebarandiCandi kali ini, IDM kembali menghadirkan Pasar Medang yang merupakan ciri khas dari […]

Injourney Destination Management Kolaborasi Semarakkan Mudik Asyik BUMN

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (PT TWC) atau Injourney Destination Management (IDM) berkolaborasi dengan induk holding PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Injourney) dan BUMN lainnya melepas keberangkatan ratusan pemudik dari Monumen Nasional (Monas) Jakarta, Jumat (5/4/2024).  Kegiatan bertajuk Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 ini merupakan program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Injourney […]

Kelana Cerita Tanah Jawa Hadirkan Pengalaman Bermakna di Masa Ramai Lebaran 2024

Yogyakarta, 4 April 2023 – PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (TWC) atau Injourney Destination Management (IDM) memastikan kesiapan seluruh destinasi wisata yang dikelolanya untuk menghadapi lonjakan kunjungan wisatawan yang selaras dengan prediksi dari Kementerian Perhubungan RI, di mana Jawa Tengah dan DI Yogyakarta menjadi provinsi tujuan pemudik terbesar selama momen libur […]

Injourney Destination Management Salurkan 3100 Paket Sembako bagi Masyarakat Prasejahtera di Kawasan Taman Wisata Candi & TMII

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (PT TWC) atau Injourney Destination Management (IDM) menyalurkan bingkisan sembako kepada masyarakat prasejahtera di sekitar destinasi Candi Prambanan, Candi Borobudur dan juga Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Kegiatan yang dilakukan tiap bulan Ramadan jelang hari raya Idulfitri ini merupakan program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Injourney […]

Lainnya